Dalam rangka rangkaian Milad XIV
dan Muskom VII, PK KAMMI IKIP PGRI Semarang mengadakan Study Banding ke PK
KAMMI Universitas Yogyakarta pada ahad, 23 maret 2012. Acara yang dilaksanakan mulai
pukul 13.00 WIB yang bertempat Masjid Nurul Ashri Sleman tersebut juga dihadiri
kawan-kawan dari KAMMI Universitas Padjajaran ( KAMMI Eksakta dan KAMMI Sosial
Medik ) dan Pengurus Daerah KAMMI Sleman yang diwakili oleh Akh Dedy ( Ketua ),
Akh Asnan ( Jaringan Eksternal ), Akh Bara Brelian ( Ketua Departemen Kebijakan
Publik ) dan Akh Agam ( Kekomsatan ). Acara yang dihadiri sekitar 70 orang yang
25 orang diantaranya dari IKIP PGRI semarang ini di awali dengan Sambutan
masing-masing ketua Komisariat diawali oleh Akh Zuhdan selaku ketua KAMMI UNY,
Akh Dedy ( Ketua KAMMI Sleman), Akh Cecep ( KAMMI IKIP PGRI semarang) dan Akh
Adi perwakilan dari KAMMI Unpad. Acara yang berlangsung santai ini dilanjutkan
dengan pemaparan dari masing-masing ketua komisariat dengan menggambarkan komisariatnya
masing-masing dan Diskusi. Acara Study Banding KAMMI IKIP PGRI Semarang ini
sendiri diakhiri dengan Rihlah ke pantai Parangtritis. Selain Study Banding, dalam
rangkaian Milad XIV dan Muskom VII, KAMMI IKIP PGRI Semarang juga mengadakan
beberapa kegiatan diantaranya Rihlah, The Opinion Competition, Lomba Sastra,
Mabit, Lomba Tahsin, Pengobatan Gratis, Lomba Debat dan Dauroh Marhalah 1.www.kammisemarang.com
0 komentar:
Posting Komentar