Sabtu, 19 Januari 2013

Profil KAKOM Ke-6





Senyum keikhlasan,
semangat kesungguhan,


 sebuah motto hidup diterapkan oleh pemuda bangsa ini yang sekarang menjabat sebagai Kakom (Ketua Komisariat) KAMMI IKIP PGRI Semarang periode 2012-2013 . Nama lengkapnya adalah Rianda Herlan Sapta Aji atau biasa dipanggil Rianda. Orang yang hobi berpetualang ini lahir di Pemalang, 6 juli 1991. Jurusan 
 Pendidikan Fisika angakatan 2009







Sebagai orang yang masih berstatus mahasiswa ia mempunyai opini bahwa setiap mahasiswa mempunyai banyak peran yang salah satunya mengajak kebaikan yang bermacam-macam dan dispesialisasi ke dalam ranah tertentu seperti da’awy, ‘ilmy, siyasi, dll. KAMMI adalah bagian dari ranah spesialisasi tersebut yang condong pada social-politik kampus. Kammi bisa menjadi/memliki peran terhadap dakwah ketika mampu mengambil pos-pos strategis sebagai upaya untuk optimalisasi dakwah kampus dengan menjadikan setiap kadernya sebagai pioneer dalam berbagai permasalahan yang ada di kampus dengan menawarkan solusi dan mampu membangun basis gerakan dengan memunculkan jaringan baik dalam tataran antar mahasiswa (antar EGM) ataupun Lembaga (Birokrasi Kampus) serta mampu membuka wacana berpikir yang meluas melalui pengelolaan isu kampus/luar kampus dan terbuka terhadap informasi atau relasi yang ada di luar lingkungan kampus
        Akhina Rianda juga berharap untuk kedepan KAMMI dipegang oleh orang-orang yang mampu menjalankan manhaj KAMMI, bukan sekedar wacana/khayalan, mampu mentransformasikan kredo dalam dirinya bukan sebatas sebagai hiasan syuro, serta mampu memunculkan karakter siyasi dalam perwajahan keluar. ( Buletin Januari_Profil spesial)

0 komentar:

Posting Komentar